BMPK Gelar Bakti Sosial Pengobatan Gratis di Poponcol Dawuan Tengah, Cikampek, Karawang

Program Kesehatan Baitul Maal Pupuk Kujang (BMPK) Pos Sehat Terpadu berkerjasama dengan Ibu PKK Dawiuan Tengah dan Bapak Paguyuban Lingkungan Paponcol menggelar kegiatan bakti sosial berupa pengobatan gratis untuk masyarakat di Kampung Poponcol, Desa Dawuan Tengah, Kecamatan Cikampek, Kabupaten Karawang, Jawa Barat. Kegiatan pemeriksaan medis dan pemberian obat secara gratis kepada masyarakat dhuafa bertujuan untuk mengakomodir kebutuhan masyarakat dalam hal pemenuhan pemeriksaan kesehatan. Setiap hari Sabtu, selain pengobatan umum, Program Pos Sehat Terpadu juga masih menjalankan layanan ksehatan bagi Ibu Anak dan khitanan gratis.
Baksos pengobatan umum ini dilakukan di akhir bulan Oktober (31/10/2021) dan diikuti oleh masyarakat yang berasal dari Kampung Poponcol, Desa Dawuan Tengah, Kecamatan Cikampek, Kabupaten Karawang, Jawa Barat. Umumnya pasien yang berobat didominasi usia produktif yaitu usia 25-55 tahun serta manula diatas 55 tahun, sehingga baksos ini memang diharapkan akan membantu produktifitas warga yang mengalami gangguan kesehatan. Adapun pasien yang mengikuti pengobatan di lokasi tersebut sebanyak 60 pasien.